Polres Malang Bongkar Arena Judi Sabung Ayam di Kalipare

- Jurnalis

Minggu, 4 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURNAMA NEWS.COM | MALANG – Mengawali awal tahun 2026, Polres Malang Polda Jatim menertibkan sarana yang diduga digunakan untuk praktik judi sabung ayam di Dusun Sumbertimo, Desa Arjosari, Kecamatan Kalipare, Kabupaten Malang.

Penertiban dilakukan sebagai tindak lanjut atas pengaduan masyarakat dan pemberitaan terkait aktivitas perjudian di wilayah tersebut.

Penertiban dilakukan pada Sabtu (3/1/2025) sekitar pukul 15.10 WIB oleh jajaran Polsek Kalipare jajaran Polres Malang.

Petugas mendatangi lokasi yang berada di tengah kebun tebu sesuai informasi yang diterima dari warga.

Kasihumas Polres Malang AKP Bambang Subinajar mengatakan, saat petugas tiba di lokasi tidak ditemukan aktivitas perjudian.

Baca Juga :  GAIB Tekankan Pajak Rp3,3 Miliar RSMZ, Kajari Sampang Fadilah Hilmi Tegaskan Itu Bagian Dana BLUD

Namun, Polisi mendapati sejumlah sarana yang diduga kuat digunakan untuk kegiatan sabung ayam.

“Di lokasi sudah tidak ada aktivitas perjudian, namun ditemukan sarana yang diduga digunakan untuk sabung ayam sehingga langsung dilakukan pembongkaran dan pemusnahan,” ujar AKP Bambang, Minggu (4/1/2026).

Menurutnya, langkah tersebut merupakan bentuk respons cepat kepolisian dalam menindaklanjuti aduan masyarakat sekaligus upaya pencegahan agar lokasi tersebut tidak kembali digunakan untuk praktik perjudian.

AKP Bambang menerangkan, penanganan dilakukan dengan membongkar dan memusnahkan sarana agar tidak dimanfaatkan kembali.

Baca Juga :  Nakes Polri Berikan Layanan Kesehatan Gratis bagi Korban Banjir di Aceh Tamiang

“Kami juga memberikan imbauan kepada masyarakat sekitar untuk tidak terlibat perjudian dan segera melapor apabila menemukan aktivitas serupa,” tegasnya.

AKP Bambang menambahkan, Polres Malang Polda Jatim mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan dengan memanfaatkan layanan Call Center 110 bebas pulsa, jika menemukan indikasi tindak pidana, termasuk praktik perjudian.

“Partisipasi masyarakat sangat penting. Setiap laporan akan kami tindak lanjuti demi menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” pungkasnya. (*Hernowo )

Berita Terkait

SPPG Polres Kediri Kota Diresmikan, Sinergi Polri–Pemkot Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Kapolda Kepri Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolres Jajaran
Kinerja Kapolsek Pesantren Diapresiasi Kapolres Kediri Kota saat Kunjungan Kerja
Rutan Tanjungpinang Perkuat Komitmen Pelayanan Prima di Awal 2026, Peringati HUT ke-242 Kota Tanjungpinang
Kapolres Kediri Kota Dukung Penguatan UMKM Bhayangkari, Dorong Pengurusan Izin Merek Produk
Kapolres Kediri Kota Apresiasi Kinerja Polsek Jajaran saat Kunjungan Kerja Bersama Ketua Cabang Bhayangkari Kediri Kota
Bea Cukai Batam Bobrok ? Rokok Ilegal RAVE Merajalela, Mafia Seolah Tak Tersentuh
Polres Kediri Fasilitasi Nobar Laga Persik–Persib untuk Bobotoh di SLG
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:18 WIB

SPPG Polres Kediri Kota Diresmikan, Sinergi Polri–Pemkot Dukung Program Makan Bergizi Gratis

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:38 WIB

Kapolda Kepri Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolres Jajaran

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:45 WIB

Kinerja Kapolsek Pesantren Diapresiasi Kapolres Kediri Kota saat Kunjungan Kerja

Selasa, 6 Januari 2026 - 19:07 WIB

Rutan Tanjungpinang Perkuat Komitmen Pelayanan Prima di Awal 2026, Peringati HUT ke-242 Kota Tanjungpinang

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:45 WIB

Kapolres Kediri Kota Dukung Penguatan UMKM Bhayangkari, Dorong Pengurusan Izin Merek Produk

Berita Terbaru