Polsek Pademangan Gelar Patroli KRYD : Cegah Tawuran, Begal Dan Balap Liar

- Jurnalis

Minggu, 23 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Utara — Polsek Pademangan menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Sabtu malam (22/11/2025), untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Pademangan. Kegiatan ini menjadi bagian dari Program 1 “Jaga Lingkungan” yang menekankan pencegahan dan pemeliharaan situasi kondusif di tingkat kewilayahan.

KRYD dipimpin Kapolsek Pademangan Kompol Immanuel Sinaga, didampingi Wakapolsek serta para Kanit dan Kapospol di jajaran Polsek Pademangan. Total 38 personel gabungan dari Polsek, Satpol PP, dan KBPPP diterjunkan dalam patroli yang berlangsung sejak pukul 23.30 WIB hingga dini hari.

Rangkaian patroli dilakukan di sejumlah titik rawan seperti Jalan Budi Mulia Raya, kawasan Samsat Gunung Sahari, Jalan Hidup Baru, Pademangan V dan VI, hingga Bundaran Patung Badak di Jalan Benyamin Sueb. Lokasi-lokasi tersebut selama ini dikenal sebagai titik kumpul remaja, jalur balap liar, serta area yang rawan street crime.

Baca Juga :  Anggota Polsek Cengkareng Sigap Bantu Kendaraan Mogok Saat Gatur Lalin

Dalam patroli, petugas melakukan pemeriksaan terhadap sekelompok pemuda yang kedapatan mengonsumsi minuman keras di Taman Gading Kemayoran. Mereka kemudian dibubarkan dan diberikan imbauan untuk kembali ke rumah masing-masing. Tidak ditemukan adanya senjata tajam atau barang berbahaya lainnya.

Selain patroli bermotor, petugas juga melakukan patroli jalan kaki di permukiman warga sembari memberikan penyuluhan mengenai keamanan lingkungan, termasuk pentingnya penggunaan kunci ganda pada kendaraan.

Baca Juga :  Patroli Skala Besar Digelar, Polda Metro Jaya Tegaskan Komitmen Jaga Jakarta

Kapolsek Pademangan Kompol Immanuel Sinaga menegaskan, kegiatan pencegahan ini merupakan prioritas untuk menekan potensi tawuran, begal, dan balap liar yang sering terjadi pada jam-jam rawan.

“Kegiatan pembiruan dan strong point akan terus dilakukan setelah KRYD, terutama di ruas Jalan Benyamin Sueb yang kerap digunakan untuk balap liar,” ujar Kapolsek dalam keterangannya.

Hingga patroli selesai, situasi keamanan di Kecamatan Pademangan dilaporkan tetap kondusif.

 

 

 

 

 

 

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Apel Cipta Kondisi Di Jatinegara Perkuat Sinergi Aparat Dan Masyarakat Cegah Tawuran Remaja
Dua Anak Tersesat Berhasil Dipertemukan Kembali Dengan Orang Tuanya Di Penjaringan
Polsek Cabangbungin Amankan Satu Motor Dalam Patroli Malam Cegah Kriminalitas Jalanan
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Patroli Skala Besar Jaga Jakarta Jaga Priok
Galang Batang – Kampung Banjar Disikat Mafia Pasir: Pembiaran Telanjang, Publik Tagih Nyali Kapolres Bintan dan Bupati
Kolaborasi Kodim 0505/JT Dan Komduk Wujudkan Keamanan Lingkungan Di Kebon Pala Makasar
Kapolsek Bekasi Barat Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW Di Masjid Al-Makmur Bintara Jaya
Dr. Asep Guntur Sapari Dorong Percepatan Layanan Kesehatan Jiwa di Bintan, Fokus Ekspansi dan Efisiensi
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 November 2025 - 16:41 WIB

Apel Cipta Kondisi Di Jatinegara Perkuat Sinergi Aparat Dan Masyarakat Cegah Tawuran Remaja

Minggu, 23 November 2025 - 13:39 WIB

Dua Anak Tersesat Berhasil Dipertemukan Kembali Dengan Orang Tuanya Di Penjaringan

Minggu, 23 November 2025 - 13:32 WIB

Polsek Cabangbungin Amankan Satu Motor Dalam Patroli Malam Cegah Kriminalitas Jalanan

Minggu, 23 November 2025 - 12:44 WIB

Polsek Pademangan Gelar Patroli KRYD : Cegah Tawuran, Begal Dan Balap Liar

Minggu, 23 November 2025 - 12:05 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Patroli Skala Besar Jaga Jakarta Jaga Priok

Berita Terbaru