Bupati Tegal Ikuti Uji Keterbukaan Informasi Publik di Provinsi Jawa Tengah

- Jurnalis

Kamis, 7 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com Slawi.  Usai dinyatakan lolos di tahap kualifikasi penilaian Website, SAQ, Verifikasi dan Visitasi dalam Pemeringkatan Keterbukaan Informasi Publik Tingkat Jawa Tengah Tahun 2023 yang dilakukan oleh Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah beberapa waktu lalu, Pemkab Tegal ikuti penilaian tahap akhir.

 

Bupati Tegal Umi Azizah selaku pimpinan badan publik Pemerintah Kabupaten Tegal dengan di damping Kepala Dinas Kominfo Nurhayati, Kepala Bappeda dan Litbang Faridj Wajdi serta tim PPID Pemerintah Kabupaten Tegal melaksanakan tahap Penilaian Uji Publik Keterbukaan Informasi dengan Tema “Membangun Badan Publik yang Terbuka dan Inovatif dalam Mewujudkan Good Governance”, Rabu, 6 Desember 2023 di Ruang 2 Gedung Universitas Semarang (USM) Tlogosari Kulon, Kec. Pedurungan, Kota Semarang,Jawa Tengah.

 

Pada kesempatan itu, Bupati Tegal Umi Azizah memaparkan komitmennya selaku pimpinan badan publik dalam Implementasi Kebijakan publiknya terkait program, kegiatan, anggaran, Inovasi dan penggunaan teknologi informasi yang mendukung penyelenggaraan Pemerintahan yang terbuka.

Di hadapan tiga panelis, yakni Indra Ashoka Indrayana, SE (Ketua Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah), Prof. DR. Lita Tyesta Addy Listya Wardhani SH, M.Hum (Dosen Fakultas Hukum UNDIP) dan DR. Lintang Ratri Rahmiaji, S.Sos, M.Si (Dosen Fisip UNDIP), Bupati Tegal memaparkan presentasi uji publik dengan lugas dan jelas berkaitan dengan Keterbukan Informasi Publik diinstasinya.

Baca Juga :  GEBER Kepri Siap Guncang Dompak: Desak DPRD Bentuk Pansus dan Audit Proyek Taman Gurindam 12

 

“Pemkab Tegal, terus berupaya menyampaikan kepada masyarakat mengenai kebijakan, program, kegiatan, dan anggaran. dalam membangun Pemerintah Kabupaten Tegal selaku Badan Publik yang Terbuka dan Inovatif dalam Mewujudkan Good Governance. Tidak ada yang kita tutup-tutupi, justru kita buka seluas-luasnya”, Ungkap Bupati Tegal.

 

“Hal ini sejalan dengan amanat Undang-undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik sebagai kebijakan nasional yang kami operasionalkan melalui sejumlah kebijakan, Program dan kegiatan di tingkat daerah”, jelasnya.

 

“Kami manfaatkan kemajuan teknologi untuk menunjang Keterbukaan Informasi Publik dengan memanfaatkan Website dan akun media sosial seperti facebook, Instagram, Youtube, dan Twitter dengan harapan, masyarakat makin mudah mengakses informasi publik PPID Pemkab Tegal,” kata Umi menegaskan.

Baca Juga :  Perkuat Sinergi Digital, Kapolda Kepri Terima Kunjungan PT Pos Indonesia Bahas Kerja Sama ETLE dan Keamanan Pengiriman

 

Pemerintah Kabupaten Tegal selalu berupaya untuk transparan. bahkan, pihaknya selalu mengingatkan jajarannya agar tranparansi itu menjadi nafas ketika melayani masyarakat . ” Dalam setiap kesempatan, saya pesan agar ASN juga harus terbuka, ini tak lain agar pemenuhan hak atas informasi bagi masyarakat bisa tercapai,” pungkasnya.

 

Pada Kesempatan yang sama Ketua Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah Indra Ashoka Indrayana dalam tanggapannya mengatakan bahwa presentasi Uji Publik Bupati Tegal selaku Pimpinan badan publik sangat lugas dan jelas, oleh karenanya tak perlu kami banyak bertanya.

 

“Upaya dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik di instasinya sangat baik dengan dilakukanya Monev tata kelola layanan informasi publik setiap tahun pada perangkat daerah selaku PPID Pelaksana merupakan langkah yang patut kami apresiasi”, kata Ketua KI Prov Jateng. (Diskominfo Kab. Tegal).

( Fe / red  )

Berita Terkait

‎Uluran Tangan Sang Prajurit, Babinsa Koramil 0602-09/Cikeusal Kodim 0602/Serang Bagi Harapan dan Gizi untuk Muhamad Pajar
Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan Kodim 0602/Serang Gelorakan Semangat Bela Negara di SMK Global 2 Bandung
TNI Peduli, Danramil 0602-08/Petir Kodim 0602/Serang Sigap Salurkan Bantuan dan Tinjau Masyarakat Terdampak Bencana
Menuju Layanan Modern, Polres Bintan Terapkan Sistem Astina dan Tanda Tangan Elektronik Polri
Sampai Ke Meja Siswa, Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Kodim 0602/Serang Pastikan Distribusi MBG Tepat Sasaran
Dandim 0602/Serang Kolonel Arm Oke Kistiyanto, Membuka Off-Road Championship Banten, Meriahkan HUT Ke-80 TNI
Kodim Serang Gelar Sosialisasi Korps Kadet RI di SMKN 2 Kota Serang
Berlubang Jalan Hang Tuah Jadi Korban Tambang Bauksit Ilegal, Publik Pertanyakan Sikap Polda Kepri
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 21 Oktober 2025 - 20:24 WIB

‎Uluran Tangan Sang Prajurit, Babinsa Koramil 0602-09/Cikeusal Kodim 0602/Serang Bagi Harapan dan Gizi untuk Muhamad Pajar

Selasa, 21 Oktober 2025 - 11:44 WIB

Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan Kodim 0602/Serang Gelorakan Semangat Bela Negara di SMK Global 2 Bandung

Selasa, 21 Oktober 2025 - 10:42 WIB

TNI Peduli, Danramil 0602-08/Petir Kodim 0602/Serang Sigap Salurkan Bantuan dan Tinjau Masyarakat Terdampak Bencana

Senin, 20 Oktober 2025 - 21:11 WIB

Menuju Layanan Modern, Polres Bintan Terapkan Sistem Astina dan Tanda Tangan Elektronik Polri

Senin, 20 Oktober 2025 - 13:54 WIB

Sampai Ke Meja Siswa, Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Kodim 0602/Serang Pastikan Distribusi MBG Tepat Sasaran

Berita Terbaru