Purnamanews – Slawi. Bertempat di gedung sekolah Taman Kanak kanak Al falah di Desa Selapura Kecamatan Dukuhwaru telah diadakan Sosialisasi Bimtek Pembaruan Aplikasi Dapodik untuk Lembaga PAUD. Dihadiri oleh Kabid PAUD dan Dikmas Dikbud Kabupaten Tegal Drs. Agus Joko Wiyono MM, KWK Ahmad Subhan, Pengawas Penilik Solihin, SPd. Endang Prihartiningsih, Warningsih, SPd, Kusrahardjo serta tidak kurang dari 65 lembaga PAUD dan TK formal di dua Kecamatan Dukuhwaru dan Pagerbarang berlangsung dengan lancar.Kamis (13/08/2020)
Kabid PAUD dan Dikmas Agus Joko Wiyono dalam sambutannya menyampaikan, ” Pelaksanaaan sosialisasi Bimtek pembaruan aplikasi dapodik versi 2021 bertujuan agar operator lembaga paud lebih mengetahui cara memakai aplikasi dapodik versi terbaru karena terdapat beberapa pembaharuan.
” Selain itu versi ini juga menggabungkan sistem pendataan lembaga paud non formal dan dikdas. Sehingga nantinya pendataan mulai tingkat paud akan terintegrasi dengan pendidikan dasar, harapannya agar tidak terjadi data ganda “, jelas Agus.
Ditemui saat bimtek Hendrik salah seorang operator sekolah, mengatakan, Dapodik Versi 2021 ini memang agak rumit tapi ke depannya akan lebih mudah bagi lembaga dalam pengajuan program bantuan seperti BOP serta validitas data yang lebih akurat dan terintegrasi dengan kemendikbud.
( Al / red )
Komentar