Lima KA Favorit Daop 2 Bandung Catat Okupansi Tinggi Saat Long Weekend Isra’ Mi’raj 2026

- Jurnalis

Minggu, 25 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung mencatat tingginya minat masyarakat terhadap layanan kereta api selama long weekend Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 2026. Selama periode 15 s.d. 19 Januari 2026, KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan 25 perjalanan KA reguler dan berhasil melayani pelanggan dengan tingkat keterisian yang tinggi.

Secara keseluruhan, selama long weekend Isra’ Mi’raj 2026, jumlah tiket terjual mencapai 69.346 tiket dengan tingkat okupansi sebesar 102,9 persen dari total 67.410 tempat duduk yang disediakan. Capaian ini menunjukkan bahwa animo masyarakat menggunakan kereta api tetap tinggi, bahkan melampaui kapasitas tempat duduk yang tersedia melalui pengaturan perjalanan dinamis pelanggan.

Dari total perjalanan tersebut, terdapat lima kereta api favorit keberangkatan dari wilayah Daop 2 Bandung dengan penjualan tiket dan okupansi tertinggi. KA (70) Malabar relasi Bandung–Malang menjadi yang paling diminati dengan 5.239 tiket terjual atau okupansi 201,5 persen dari 2.600 tempat duduk. Disusul KA (274) Kahuripan relasi Kiaracondong–Blitar yang mencatat 6.671 tiket terjual dengan okupansi 179,8 persen dari 3.710 tempat duduk.

Baca Juga :  Dukung Mobilitas Nataru 2025/2026, KAI Daop 7 Madiun Hadirkan Diskon Tarif Hingga 30% dan Libatkan UMKM

Selanjutnya, KA (299) Cikuray relasi Garut–Pasar Senen melayani 4.751 pelanggan dengan tingkat okupansi 169,7 persen dari 2.800 tempat duduk. KA (68) Malabar relasi Bandung–Malang juga tetap menjadi pilihan masyarakat dengan 3.187 tiket terjual atau 144,9 persen dari 2.200 tempat duduk. Sementara itu, KA (10A) Argo Wilis relasi Bandung–Surabaya Gubeng mencatat 2.380 tiket terjual dengan okupansi 136 persen dari 1.750 tempat duduk yang tersedia.

Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung, Kuswardojo menyampaikan bahwa tingginya okupansi tersebut mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap layanan KAI, khususnya pada momen libur panjang. “Tingginya jumlah pelanggan dan okupansi selama long weekend Isra’ Mi’raj 2026 menjadi evaluasi positif bagi KAI Daop 2 Bandung dalam menghadirkan layanan transportasi yang andal, aman, dan nyaman bagi masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  Manajemen KAI Divre III Palembang Lakukan Pengawasan Lintas di Libur Panjang Hari Isra Mikraj

KAI Daop 2 Bandung menyampaikan seluruh perjalanan KA selama periode libur panjang tersebut telah dioperasikan dengan mengedepankan aspek keselamatan, keamanan, dan ketepatan waktu, dengan dukungan kesiapan sarana, prasarana, serta petugas operasional di lapangan.

“KAI Daop 2 Bandung mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pelanggan atas kepercayaan yang diberikan. KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan guna memberikan pengalaman perjalanan yang selamat, nyaman, dan berkesan bagi masyarakat,” pungkas Kuswardojo.

Tentang Daop 2 Bandung

PT Kereta Api Indonesia (Persero) merupakan penyedia jasa layanan transportasi berbasis rel di Indonesia. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 2 Bandung merupakan salah satu daerah operasi KAI yang melayani perjalanan kereta api di wilayah Jawa Barat bagian tengah hingga timur.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

India dan Indonesia Memperkuat Kemitraan di Tengah Ketidakpastian Tatanan Global
Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna
India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia
Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir
Holding Perkebunan Nusantara Perkuat Budaya ESG lewat Gerakan Penanaman Pohon IKBI PT RPN
Solusi WhatsApp Business API untuk Bisnis Kecil dan UMKM
KAI Ingatkan Bahaya Beraktivitas di Jalur Rel, Keselamatan Jiwa Jadi Taruhan
Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 23:44 WIB

India dan Indonesia Memperkuat Kemitraan di Tengah Ketidakpastian Tatanan Global

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:37 WIB

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:28 WIB

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:38 WIB

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Jumat, 30 Januari 2026 - 16:04 WIB

Holding Perkebunan Nusantara Perkuat Budaya ESG lewat Gerakan Penanaman Pohon IKBI PT RPN

Berita Terbaru