Ombudsman Kepri Desak PT BIB Percepat Pembangunan Terminal Dua Bandara Hang Nadim

- Jurnalis

Selasa, 25 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews|Batam Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kepulauan Riau menerima kunjungan PJS Direktur Utama yang juga merangkap PJS Direktur Hukum dan SDM PT Bandara Internasional Batam (BIB), Annang Setia Budhi, beserta jajaran direksi di Kantor Ombudsman Kepri, Senin (24/11/2025).

Dalam pertemuan tersebut, PT BIB memaparkan tiga kewajiban utama sebagai Badan Usaha Pelaksana, yakni:

1. Renovasi, perluasan, pengelolaan, dan pemeliharaan Terminal 1.

2. Pembangunan, pengelolaan, dan pemeliharaan Terminal 2.

3. Pengelolaan terminal kargo baru Bandara Hang Nadim Batam.

Annang menjelaskan bahwa renovasi Terminal 1 telah rampung. Namun pembangunan Terminal 2 yang seharusnya selesai pada 2024, hingga September 2025 baru mencapai 2,1% atau sebatas ground breaking. Kondisi ini membuat PT Wijaya Karya (WIKA) mundur sebagai pemenang tender sebelumnya.

Baca Juga :  Polres Metro Jakarta Barat Beri Bantuan Kesehatan Dan Trauma Healing Pasca Kebakaran Tambora

PT BIB pun memulai proses tender baru pada 24 November 2025, dengan target penandatanganan kontrak pada Februari 2026.

Kepala Perwakilan Ombudsman Kepri, Dr. Lagat Siadari, menegaskan agar pengembangan Terminal 2 tidak boleh terhenti. Menurutnya, proyek ini merupakan bagian dari rencana BP Batam menjadikan Hang Nadim sebagai bandara hub internasional.

Saat ini kapasitas Terminal 1 hanya 5 juta penumpang. Dengan hadirnya Terminal 2, kapasitas total diproyeksikan meningkat menjadi 9,8 juta penumpang.

Lagat meminta BP Batam mendukung penuh percepatan pembangunan Terminal 2, apalagi area pembangunan berada di atas Terminal Kargo lama dan Gedung Lion Maintenance. Ia menyarankan agar BP Batam dan PT BIB menggandeng aparat penegak hukum untuk mengawal proses pemindahan fasilitas tersebut agar tidak menimbulkan masalah hukum.

Baca Juga :  Kapolres Lebak Resmikan Bengkel dan Warung Ojol Kamtibmas dan Polres Lebak

Ombudsman juga mengingatkan pentingnya menjaga kualitas pelayanan publik selama proses pembangunan berlangsung. Lagat mendorong pengembangan rute penerbangan baru, termasuk rute Batam-Bali dan tambahan destinasi di Sumatera dan Kalimantan. Saat ini Hang Nadim melayani 23 rute dengan 10 maskapai, termasuk 5 rute internasional.

Lagat berharap Hang Nadim dapat benar-benar menjadi hub wilayah barat selain Bandara Soekarno-Hatta, sehingga mampu mendorong pertumbuhan ekonomi Batam dan daerah sekitarnya.

Ia juga menyarankan PT BIB segera menetapkan Direksi Definitif untuk memperkuat pengelolaan dan percepatan pengembangan bandara.

“Ombudsman mengapresiasi upaya pengembangan Bandara Hang Nadim oleh PT BIB, namun kami tetap akan melakukan pengawasan terhadap pengelolaan dan pelayanan publiknya,” tegas Lagat.

Berita Terkait

Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0501/JP Cabang XVIII Jayakarta Memperingati Hari Guru Nasional Tahun Ajaran 2025/2026
Tim Percepatan Reformasi Polri Serap Aspirasi Dari Berbagai Ormas Dan LSM
RDP DPRK Pedangan Pasar Bina Usaha Minta TPST di Alokasikan Dari Rencana Awal.
Polsek Metro Penjaringan Berikan Pengamanan Ketat Saat Wakil Gubernur Tinjau Kawasan PIK
Patroli Jalan Kaki Polsek Pademangan Perketat Keamanan Di ITC Mangga Dua
Bhabinkamtibmas Taman Sari Laksanakan Patroli Jalan Kaki, Himbau Warga Waspada Jambret Dan Curanmor
Program Polisi Sahabat Anak Ajak Murid PAUD Ceria Belajar Tertib Dan Berikan Edukasi Bermanfaat
Sinergi PLN Nusantara Power Untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan Di Tarumajaya
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 20:54 WIB

Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0501/JP Cabang XVIII Jayakarta Memperingati Hari Guru Nasional Tahun Ajaran 2025/2026

Selasa, 25 November 2025 - 20:41 WIB

Tim Percepatan Reformasi Polri Serap Aspirasi Dari Berbagai Ormas Dan LSM

Selasa, 25 November 2025 - 17:24 WIB

Ombudsman Kepri Desak PT BIB Percepat Pembangunan Terminal Dua Bandara Hang Nadim

Selasa, 25 November 2025 - 16:42 WIB

Polsek Metro Penjaringan Berikan Pengamanan Ketat Saat Wakil Gubernur Tinjau Kawasan PIK

Selasa, 25 November 2025 - 16:37 WIB

Patroli Jalan Kaki Polsek Pademangan Perketat Keamanan Di ITC Mangga Dua

Berita Terbaru

Hukum Dan Kriminal

Polsek Ngronggot Bongkar Lokasi Diduga Perjudian Sabung Ayam di Klurahan

Selasa, 25 Nov 2025 - 21:10 WIB