Kapolres Metro Jakarta Utara Dampingi Gubernur DKI Jakarta Tinjau Pengerukan Kali Cakung Lama Di Cilincing

- Jurnalis

Selasa, 27 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Utara — Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo meninjau langsung kegiatan pengerukan dan penanganan genangan di Kali Cakung Lama RW 010, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, Selasa pagi (27/1/2025). Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam mengurangi risiko banjir di wilayah pesisir Jakarta Utara.

Gubernur tiba di lokasi sekitar pukul 08.55 WIB dan menerima paparan dari Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara terkait rencana dan progres penanganan genangan. Selanjutnya, Gubernur bersama jajaran terkait meninjau langsung pekerjaan penurapan dan pengerukan yang tengah berlangsung di sepanjang Kali Cakung Lama.

Dalam kunjungannya, Gubernur menekankan pentingnya percepatan pekerjaan dengan tetap memperhatikan kualitas dan dampak bagi masyarakat sekitar. Usai peninjauan lapangan, Gubernur menyampaikan keterangan kepada awak media terkait langkah-langkah penanganan banjir di Jakarta Utara.

Baca Juga :  Koramil 03/Ps.Rebo-Ciracas Gelar Patroli/Siskamling Keliling, Perkuat Sinergi Jaga Keamanan Wilayah Ciracas

Kegiatan tersebut mendapat pengamanan dan pemantauan dari jajaran Polres Metro Jakarta Utara. Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Erick Frendriz S.I.K., M.Si mengatakan bahwa pihaknya memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib dan lancar.

“Polres Metro Jakarta Utara melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan kunjungan kerja Gubernur DKI Jakarta guna memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif serta aktivitas masyarakat di sekitar lokasi tetap berjalan normal,” ujar Kombes Pol Erick Frendriz di lokasi kegiatan.

Ia menambahkan, sinergi antara unsur pemerintah daerah, TNI, dan Polri menjadi faktor penting dalam mendukung program pembangunan, khususnya yang berkaitan langsung dengan kepentingan masyarakat.

Baca Juga :  Danrem 051/Wijayakarta Dampingi Pangdam Jaya Tinjau Progres Pembangunan KDKMP Di Pesanggrahan

“Kami mendukung penuh langkah pemerintah daerah dalam penanganan genangan dan banjir. Kehadiran kami di lapangan juga untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat,” tambahnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Walikota Administrasi Jakarta Utara Hendra Hidayat, Kepala Dinas SDA Provinsi DKI Jakarta Ika Agustin Ningrum, sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta, serta unsur TNI-Polri dari wilayah Cilincing dan Kelapa Gading. Peninjauan berakhir dan ditutup dengan interaksi serta foto bersama masyarakat setempat.

 

 

 

 

 

 

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Upacara Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Pengabdian
Kapolsek Bekasi Barat Ajak Warga Cegah Tawuran Saat Jumat Keliling
Pemutihan PKB Batam Berlanjut, Denda dan BBNKB II Tetap Dihapus
Polsek Pademangan Dengarkan Keluhan Warga Dalam Jumat Curhat
Polsek Pademangan Himbau Warga Waspada Di Musim Hujan Saat Patroli Jalan Kaki
Kapolres Metro Jakarta Utara : Isra Miraj 1447 Hijriah Momentum Perkuat Pelayanan Polri Yang Humanis
Tim SAR Brimob Polda Metro Evakuasi Ibu-Ibu Yang Tenggelam Di Danau Bekasi
Polres Metro Bekasi Kota Terjunkan Personel Dan Salurkan 500 Paket Makanan Untuk Korban Banjir Di Teluk Pucung
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:13 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Upacara Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Pengabdian

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:43 WIB

Kapolsek Bekasi Barat Ajak Warga Cegah Tawuran Saat Jumat Keliling

Jumat, 30 Januari 2026 - 13:33 WIB

Pemutihan PKB Batam Berlanjut, Denda dan BBNKB II Tetap Dihapus

Jumat, 30 Januari 2026 - 12:49 WIB

Polsek Pademangan Dengarkan Keluhan Warga Dalam Jumat Curhat

Jumat, 30 Januari 2026 - 12:41 WIB

Polsek Pademangan Himbau Warga Waspada Di Musim Hujan Saat Patroli Jalan Kaki

Berita Terbaru