Tingkatkan Pemahaman Pentingnya Data Pribadi, KAI Services Gelar Sosialisasi Pelindungan Data Pribadi untuk Seluruh Pekerja

- Jurnalis

Jumat, 23 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dalam rangka meningkatkan pemahaman pekerja terhadap pentingnya pelindungan data pribadi, KAI Services menggelar sosialisasi pentingnya pelindungan data pribadi di Auditorium Kantor Pusat, Stasiun Mangga Besar, Jakarta.

Acara dilaksanakan pada hari Rabu (14/1), dengan pembicara Manager of IT Policy and Compliance PT KAI (Persero), Husni Rijai. Dalam sambutannya, Direktur Keuangan dan Administrasi KAI Services, Deny Eko Andrianto, mengatakan, kegiatan ini digelar untuk mengingatkan pentingnya pelindungan data pribadi agar tidak terjadi kebocoran data yang dapat menimbulkan keresahan dan beresiko menimbulkan kerugian pribadi dan perusahaan.

“Kebocoran data pribadi itu bukan masalah yang sepele karena bisa menimbulkan kegaduhan yang merugikan perusahaan. Untuk itu, pentingnya sosialisasi ini untuk dilakukan agar mengingatkan kepada seluruh pekerja KAI Services untuk jaga diri, jaga data dari kebocoran data pribadi.” ujar Deny.

Baca Juga :  Panen Perdana Greenhouse Hidroponik, Krakatau Steel Perkuat Pendidikan Pertanian Modern dan Ketahanan Pangan Pesantren

Sementara Manager of IT Policy and Compliance PT KAI (Persero), Husni Rijai, mengatakan, saat ini kita sudah masuk kedalam era digitalisasi yang sangat rentan dengan berbagai ancaman kebocoran data pribadi yang disebarkan lewat berbagai cara. Mulai dari ancaman Malware yang berbahaya karena dapat mencuri data, merusak sistem hingga mengakses informasi tanpa izin.

Husni menambahkan, selain itu, ada juga ancaman phising yakni potensi adanya upaya penipuan untuk mendapatkan informasi sensitif seperti kata sandi atau data kartu kredit dengan menyamar sebagai entitas terpercaya. “Untuk itu perlu adanya kesadaran dan kewaspadaan semua pihak untuk melindungi kebocoran data agar tidak terjadi keresahan untuk diri pribadi maupun di lingkungan perusahaan.” ujar Husni.

Manager Corporate Communication KAI Services, Nyoman Suardhita, mengatakan, belajar dari kejadian kemarin, kita mengingatkan untuk seluruh pekerja bahwa pentingnya menjaga dan melindungi data pribadi terutama data pribadi pelanggan. KAI Services dalam kesempatan ini mengingatkan akan bahaya yang dapat ditimbulkan apabila terjadi kebocoran data pribadi.

Baca Juga :  Waspada Cuaca Ekstrem, KAI Daop 7 Madiun Tingkatkan Mitigasi dan Kesiapsiagaan Prasarana

“Dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, KAI Services berharap timbulnya kesadaran kepada seluruh pekerja KAI Services untuk melindungi data pribadi agar kedepannya tidak terjadi kejadian serupa.” ujar Nyoman dalam keterangan resminya.

Tentang PT Reska Multi Usaha

PT Reska Multi Usaha (KAI Services) merupakan anak usaha PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang menyediakan berbagai jasa pendukung operasional perkeretaapian, mulai dari layanan di atas kereta, kebersihan, pengamanan, hingga pengelolaan parkir dan layanan makanan.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna
India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia
Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir
Holding Perkebunan Nusantara Perkuat Budaya ESG lewat Gerakan Penanaman Pohon IKBI PT RPN
Solusi WhatsApp Business API untuk Bisnis Kecil dan UMKM
KAI Ingatkan Bahaya Beraktivitas di Jalur Rel, Keselamatan Jiwa Jadi Taruhan
Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai
Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:37 WIB

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:28 WIB

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Jumat, 30 Januari 2026 - 16:04 WIB

Holding Perkebunan Nusantara Perkuat Budaya ESG lewat Gerakan Penanaman Pohon IKBI PT RPN

Jumat, 30 Januari 2026 - 15:33 WIB

Solusi WhatsApp Business API untuk Bisnis Kecil dan UMKM

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:53 WIB

KAI Ingatkan Bahaya Beraktivitas di Jalur Rel, Keselamatan Jiwa Jadi Taruhan

Berita Terbaru