Pemkab Aceh Barat Melalui Diskominsa Pasang CCTV di Beberapa titik Simpang Jalan Untuk Pengawasan Syariat Islam dan Keamanan Wilayah

- Jurnalis

Senin, 12 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com, Meulaboh – Pemerintah Kabupaten Aceh Barat melalui Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (Diskominsa) terus mendorong percepatan transformasi digital pemerintahan. Salah satu langkah strategis yang tengah direncanakan adalah pembentukan Announcement Room sebagai bagian dari implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) dan pengembangan Smart City Kota Meulaboh.

 

Pembentukan Announcement Room direncanakan sebagai pusat pengelolaan informasi dan kendali terpadu yang mendukung tata kelola pemerintahan berbasis teknologi informasi secara cepat, akurat, dan terintegrasi antar perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat.

 

Keterangan tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Aceh Barat melalui Kepala Bidang Aplikasi dan Informatika, Firmansyah, S.Kom. Ia menjelaskan bahwa Announcement Room dirancang sebagai ruang strategis untuk pengelolaan informasi pemerintahan sekaligus mendukung implementasi SPBE yang lebih efektif dan terukur.

Baca Juga :  Krakatau Steel Hadirkan Baja Berkualitas untuk Tower Creativo Bintaro

 

“Announcement Room direncanakan menjadi ruang pengelolaan informasi strategis pemerintah daerah yang terintegrasi serta mendukung pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik secara optimal,” jelasnya.

 

Sebagai bagian dari penguatan infrastruktur digital yang mendukung rencana pembentukan Announcement Room tersebut, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat telah melakukan integrasi sistem kamera pengawas (CCTV) ke dalam jaringan intra pemerintah daerah yang terhubung melalui jaringan kabel fiber optik di sejumlah titik strategis di Kota Meulaboh.

 

Integrasi CCTV tidak hanya dimanfaatkan sebagai sarana pemantauan keamanan wilayah, tetapi juga berperan dalam pengawasan pelaksanaan Syariat Islam, penyediaan informasi visual secara real time, serta mendukung pengambilan kebijakan berbasis data sesuai dengan visi dan misi Bupati Aceh Barat.

Baca Juga :  Ketua DPRD Lampung Tegaskan Pengawasan Pelestarian Lingkungan dan Mitigasi Konflik Satwa di Way Kambas

 

Keberadaan Announcement Room juga menjadi bagian dari pengembangan Smart City Kota Meulaboh, di mana pemanfaatan teknologi diarahkan untuk meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan, pelayanan publik, serta kenyamanan dan keamanan masyarakat.

 

Melalui penguatan infrastruktur digital dan sistem informasi pemerintahan tersebut, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat optimistis implementasi SPBE dapat berjalan lebih optimal dan berkelanjutan, dengan data dan teknologi sebagai fondasi utama dalam mendukung pembangunan daerah.

 

Berita Terkait

Bupati Tarmizi Melantik Sejumlah Pejabat Eselon III , Dr. Ir. Kurdi, ST, MT, MH, IPM, Asean-Eng, Jabat Kadis DLH
Diduga Terjadi Kebakaran limbah sabut kelapa Yang Di kelola Santo ,Membuat masyarakat Resa Dan kawatir ,Serta Izin Di Pertanyakan 
Camat Wawaykarya Preseden Buruk : H.Samsul Bahri S.H Bagi Keterbukaan Informasi Publik Ketika Dikonfirmasi Malah Intimidasi Wartawan.
Pemutihan PKB Batam Berlanjut, Denda dan BBNKB II Tetap Dihapus
Sinergi TNI–Polri, Wakil Panglima TNI Tinjau Pemulihan Pascabanjir Aceh Tamiang
Kolaborasi Seni di Tahun Kuda Api: K Mall at Menara Jakarta Gandeng Linda Gallery
Pastikan Kondisi Keamanan Stasiun Aman dan Terkendali, KAI Services Gelar Pembinaan Petugas Keamanan di Wilayah Regional 6 Yogyakarta
Warga Paya Dua Kembali Beri Amanah Tuk Sultan Ibrahim Memimpin Gampong Enam Tahun ke Depan
Berita ini 116 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:24 WIB

Bupati Tarmizi Melantik Sejumlah Pejabat Eselon III , Dr. Ir. Kurdi, ST, MT, MH, IPM, Asean-Eng, Jabat Kadis DLH

Jumat, 30 Januari 2026 - 15:51 WIB

Camat Wawaykarya Preseden Buruk : H.Samsul Bahri S.H Bagi Keterbukaan Informasi Publik Ketika Dikonfirmasi Malah Intimidasi Wartawan.

Jumat, 30 Januari 2026 - 13:33 WIB

Pemutihan PKB Batam Berlanjut, Denda dan BBNKB II Tetap Dihapus

Jumat, 30 Januari 2026 - 11:47 WIB

Sinergi TNI–Polri, Wakil Panglima TNI Tinjau Pemulihan Pascabanjir Aceh Tamiang

Jumat, 30 Januari 2026 - 06:14 WIB

Kolaborasi Seni di Tahun Kuda Api: K Mall at Menara Jakarta Gandeng Linda Gallery

Berita Terbaru