Polres Pelabuhan Tanjung Priok Hadiri Pengkajian Implementasi Kebijakan Operasional Polri Tahun 2025

- Jurnalis

Jumat, 31 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Utara — Kepolisian Resor Pelabuhan Tanjung Priok, menghadiri kegiatan Pengkajian Penjabaran dan Implementasi Kebijakan Polri Bidang Operasional Tahun 2025, yang diselenggarakan oleh Staf Operasi Mabes Polri (Stamaops Polri) pada Kamis (30/10/2025) pukul 13.30 WIB di Aula Wirasatya Lantai 6 Polres Metro Jakarta Utara.

Kegiatan strategis ini dihadiri oleh pejabat utama Mabes Polri, Polda Metro Jaya, para Kapolres, serta Kasat Opsnal jajaran.
Tim pengkaji dari Stamaops Polri dipimpin oleh Brigjen Pol Marsudianto, S.I.K. selaku Ketua Tim, didampingi Kombes Pol Subiantoro, S.H., S.I.K., M.Si. (Wakil Ketua Tim), serta sejumlah pejabat lainnya: AKBP Bonifasius Prasongko, M.H. (Sekretaris), AKBP Kurniawan Ismail, S.H., S.I.K., M.I.K. (Anggota), dan AKBP Ananto Herlambang, S.I.K., M.M. (Pendamping).

Turut hadir pula Wakapolres Pelabuhan Tanjung Priok Kompol Yudi Permadi, S.S., S.I.K., bersama para Kasat, Kapolsek, dan pejabat utama. Dari Polres Metro Jakarta Utara sendiri, tampak hadir Wakapolres AKBP James H. Hutajulu, S.I.K., S.H., M.H., M.I.K., beserta jajaran pejabat utama serta para Kapolsek wilayah hukum setempat.

Baca Juga :  Kapolres Bintan Beri Kejutan ke Markas TNI, Rayakan HUT ke-80 dengan Penuh Keakraban

Rangkaian kegiatan dimulai tepat pukul 13.30 WIB dengan pembukaan oleh MC, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, laporan pembukaan, doa bersama, dan sesi foto bersama.

Dalam sambutannya, Brigjen Pol Marsudianto, S.I.K. menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta atas partisipasi dan kesiapannya dalam mendukung pengkajian kebijakan operasional Polri.
Ia menegaskan pentingnya transformasi Polri di bidang operasional sesuai dengan Peraturan Kapolri Nomor 8 Tahun 2001 tentang Sistem Standar Keberhasilan Operasi Polri.

“Transformasi Polri di bidang operasional saat ini menitikberatkan pada pengembangan fungsi SPKT yang kini bertransformasi menjadi Pamapta, sebagai bentuk peningkatan pelayanan publik satu pintu yang lebih modern dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” ujar Brigjen Marsudianto.

Beliau menjelaskan, Pamapta mencakup berbagai layanan kepolisian seperti penerbitan SKCK, sidik jari, SIM, pembuatan laporan polisi, hingga identifikasi.

“Melalui integrasi layanan Pamapta, diharapkan tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan Polri akan semakin meningkat,” tambahnya.

Lebih lanjut, ia juga menyoroti pengembangan layanan 110, yang ke depan akan diintegrasikan dengan Command Center, Disdukcapil, dan penyedia CCTV nasional untuk memperkuat sistem deteksi dini gangguan Kamtibmas.

Baca Juga :  Polres Metro Jakarta Utara Bersama Dirbinmas Polda Metro Ajak Warga Kelapa Gading Aktif Jaga Lingkungan

Sementara itu, Kombes Pol Subiantoro, S.H., S.I.K., M.Si. selaku Wakil Ketua Tim Pengkaji, memaparkan materi tentang Landasan Kebijakan Polri Bidang Operasional Tahun 2026 serta Analisis dan Evaluasi (Anev) Gangguan Kamtibmas, guna memperkuat perencanaan strategis Polri dalam menghadapi tantangan keamanan di tahun mendatang.

Kegiatan pengkajian berjalan dengan lancar, aman, dan tertib hingga pukul 15.05 WIB.

Diharapkan melalui kegiatan ini, seluruh jajaran Polri, khususnya di wilayah hukum Polda Metro Jaya, dapat semakin memahami serta mengimplementasikan kebijakan operasional Polri secara efektif, efisien, dan berorientasi pada pelayanan publik.

“Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi dan penyamaan persepsi diantara jajaran Polri, guna mewujudkan transformasi operasional yang profesional dan humanis,” ujar AKBP Dr. Martuasah H. Tobing, S.I.K., M.H., Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok.

 

 

 

 

 

 

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Jumat Peduli Polda Metro Jaya : Sinergi Polisi Dan Ojol Wujudkan Jakarta Aman Dan Nyaman
Polres Metro Tangerang Kota Berbagi Sembako Di Banksasuci Dalam Jumat Peduli
Kapolsek Pademangan Gelar Jumat Berkah, Beri Santunan Kepada Anak Yatim Dan Dhuafa
Tutup Tanwir IMM Di Malang, Kapolri Ajak Dukung Program Pemerintah
Polres Metro Jakarta Utara Bagikan Beras Kepada Warga Rawa Sengon Dalam Program Jumat Peduli
Kapolres Metro Jakarta Utara Launching Booth Container Ojol Mart Di Tanjung Priok
Polres Metro Jakarta Utara Gelar Jumat Peduli, Bagikan 500 Paket Makanan Di Penjaringan
GMKI Apresiasi Langkah Pemerintah Dan Polri Berantas Narkoba
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 19:21 WIB

Jumat Peduli Polda Metro Jaya : Sinergi Polisi Dan Ojol Wujudkan Jakarta Aman Dan Nyaman

Jumat, 31 Oktober 2025 - 18:07 WIB

Kapolsek Pademangan Gelar Jumat Berkah, Beri Santunan Kepada Anak Yatim Dan Dhuafa

Jumat, 31 Oktober 2025 - 17:55 WIB

Tutup Tanwir IMM Di Malang, Kapolri Ajak Dukung Program Pemerintah

Jumat, 31 Oktober 2025 - 16:43 WIB

Polres Metro Jakarta Utara Bagikan Beras Kepada Warga Rawa Sengon Dalam Program Jumat Peduli

Jumat, 31 Oktober 2025 - 16:35 WIB

Kapolres Metro Jakarta Utara Launching Booth Container Ojol Mart Di Tanjung Priok

Berita Terbaru

Kriminal

Polisi Amankan Dua Pelaku Maling Helm Di Sunter

Jumat, 31 Okt 2025 - 19:32 WIB

Business

Dampak Koreksi Bitcoin, Altcoin Season Mulai Bangkit

Jumat, 31 Okt 2025 - 18:24 WIB