Krakatau Steel Makin Menguasai Pasar Eropa Melalui Ekspor ke Polandia

- Jurnalis

Rabu, 25 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, 25 Juni 2025 – Krakatau Steel melalui anak usahanya, PT Krakatau Baja Industri (PT KBI), melakukan ekspor produk baja Cold Rolled Coil (CRC) ke Szsczecin port, Polandia, Eropa. Ekspor dari Krakatau International Port, Cilegon dimulai Juni 2025 sebanyak 2.400 ton dan terus dilanjutkan sampai pada sekitar 5.000 ton pada bulan berikutnya serta diharapkan terus meningkat penetrasi pasarnya.

Produk yang diekspor
yaitu Cold Rolled Coil PT KBI banyak
digunakan untuk bahan baku industri pipa, otomotif, galvalum, galvanis, maupun
produk kebutuhan rumah tangga dan produk hilir baja ringan. Selama ini, fasilitas
pabrik PT KBI telah mampu menjaga kualitas produksinya hingga produknya
terdistribusi baik domestik maupun mancanegara.

Direktur
Ekspor Produk Industri dan Pertambangan Kementerian Perdagangan RI, Andri Gilang Nugraha, menyatakan
keberhasilan Krakatau Steel melalui Krakatau Baja Industri melakukan ekspor
baja mencerminkan bahwa hilirisasi industri baja adalah kunci untuk
meningkatkan nilai tambah dan daya saing produk nasional. Keberhasilan ekspor
ini membuka peluang lebih besar bagi perusahaan baja Indonesia untuk masuk ke
pasar internasional yang lebih luas.

Baca Juga :  Arsitektur Ramah Lingkungan: Wujud Nyata Komitmen Berkelanjutan

“Pasar
baja internasional memiliki standar dan persyaratan yang ketat, dan
keberhasilan ini menunjukkan bahwa industri baja Indonesia telah mampu bersaing
dalam hal kualitas dan inovasi produk. Langkah ini juga memperkuat posisi
Indonesia sebagai eksportir baja CRC.” Ujar Andri.

Direktur Utama PT KBI  Purnomo menjelaskan, “Kami berkomitmen untuk
terus melakukan perbaikan layanan baik
dari sisi kualitas produk, harga maupun delivery. Hal ini kami lakukan
untuk menjaga dan meningkatkan customer satisfaction”.  Arief dengan optimis
menyatakan gebrakan selanjutnya adalah ekspor untuk menyasar negara Polandia,
Portugal, Spanyol dan Belgia.

Baca Juga :  Positive Technologies Kembali Kunjungi UGM Bahas Tindak Lanjut MoU dan Kolaborasi Cybersecurity Internasional

Akbar Djohan,
Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Tbk menambahkan bahwa sebelumnya
Krakatau Steel berhasil menembus pasar Vietnam dengan menandatangai Nota
Kesepahaman dengan  Vietnam Steel
Corporation untuk memasok baja Hot Rolled Coil sebanyak 120.000 ton selama satu
tahun ke depan. Sebagaimana diketahui Krakatau Steel Group dalam beberapa tahun
terakhir telah menunjukkan kapabilitas sebagai industri baja nasional yang
mampu bersaing di pasar global dengan melakukan ekspor ke negara-negara ASEAN,
Australia, Pakistan, Jerman, Turki, Yunani, Spanyol, Italia, Portugal, hingga
Timur Tengah.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

VRITIMES Tampilkan Solusi Distribusi Press Release di Trade Expo Indonesia 2025
Dampak Insiden di Perlintasan, KAI Daop 1 Jakarta Mohon Maaf atas Keterlambatan KA Mataram Relasi Solo Balapan – Pasar Senen di Wilayah Daop 6 Yogyakarta
PTPP Perkuat Tata Kelola dan Transparansi untuk Jaga Kepercayaan Investor dan Mitra Bisnis
KA Rajabasa: Merajut Lampung dan Sumatra Selatan dalam Satu Perjalanan Panjang
WSBP Catat Pendapatan Usaha Rp1,17 Triliun di Triwulan III/2025, Didukung Produktivitas yang Meningkat dan Efisiensi
Startup Asal Indonesia Raih Penghargaan Asia Smart Innovation Awards 2025 yang digelar di Hongkong
Sanct: Indonesia’s Privacy-First Social Platform Makes Its Debut at Tech in Asia 2025
KAI Daop 8 Surabaya Edukasi Ratusan Siswa Sosialisasikan Keselamatan Perkeretaapian di Berbagai Sekolah Dasar
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 19 Oktober 2025 - 19:51 WIB

VRITIMES Tampilkan Solusi Distribusi Press Release di Trade Expo Indonesia 2025

Minggu, 19 Oktober 2025 - 18:59 WIB

PTPP Perkuat Tata Kelola dan Transparansi untuk Jaga Kepercayaan Investor dan Mitra Bisnis

Minggu, 19 Oktober 2025 - 18:43 WIB

KA Rajabasa: Merajut Lampung dan Sumatra Selatan dalam Satu Perjalanan Panjang

Minggu, 19 Oktober 2025 - 16:55 WIB

WSBP Catat Pendapatan Usaha Rp1,17 Triliun di Triwulan III/2025, Didukung Produktivitas yang Meningkat dan Efisiensi

Minggu, 19 Oktober 2025 - 15:28 WIB

Startup Asal Indonesia Raih Penghargaan Asia Smart Innovation Awards 2025 yang digelar di Hongkong

Berita Terbaru

Uncategorized

PUPR Aceh Barat Selesai Penanganan Sementara, Jalan RGM Yang Putus

Minggu, 19 Okt 2025 - 21:34 WIB