Jakarta – Unit Samapta Polsek Pulogadung kembali menggelar patroli malam guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Kegiatan ini dilakukan pada Jumat (4/4/2025) pukul 21.00 WIB di sekitar Apotek Rini Jl. Balai Pustaka Kelurahan Rawamangun, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur.
Patroli ini dipimpin oleh Aiptu Doni dengan didampingi tiga personel lainnya, yaitu Aiptu Suyata, Aipda Anton Kristanto, SH, dan Aipda A. Partanto.
Mereka melakukan patroli dialogis dan cooling system sebagai langkah antisipasi terhadap tindak kriminalitas seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), serta pencurian kendaraan bermotor (curanmor) atau yang dikenal sebagai kejahatan 3C.
Selama patroli, petugas berdialog dengan warga sekitar dan memberikan imbauan terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan.
“Kami mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan segera melapor jika melihat aktivitas yang mencurigakan,” ujar Aiptu Doni.
Patroli berjalan lancar dan situasi di wilayah tersebut tetap dalam kondisi aman dan terkendali. Polsek Pulogadung berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan patroli guna menciptakan rasa aman bagi masyarakat, terutama pada malam hari.
Jurnalis : M.Irsyad Salim