Polres Blitar Kota Gelar Sholat Ghoib untuk Tiga Anggota Polri yang Gugur di Lampung

- Jurnalis

Selasa, 18 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com | Blitar — Sebagai bentuk penghormatan dan duka cita mendalam, Polres Blitar Kota melaksanakan Sholat Ghoib untuk tiga anggota Polri yang gugur dalam menjalankan tugas di Provinsi Lampung. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 18 Maret 2025, bertempat di Masjid Al-Aulia Polres Blitar Kota.

Sholat Ghoib dipimpin langsung oleh Imam Masjid Al-Aulia dan diikuti oleh jajaran Pejabat Utama, anggota Polres Blitar Kota, serta ASN Polri. Suasana khidmat dan haru menyelimuti pelaksanaan Sholat Ghoib yang ditujukan sebagai doa bersama untuk arwah ketiga anggota Polri yang telah gugur.

Baca Juga :  Satlantas Polres Kediri Kota Sigap Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Urip Sumoharjo

Kapolres Blitar Kota, AKBP Titus Yudho Uly, S.I.K., M.Si. dalam keterangannya menyampaikan duka cita yang mendalam atas gugurnya tiga anggota Polri dalam tugas negara. “Kami keluarga besar Polres Blitar Kota turut berduka cita yang sedalam-dalamnya. Semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan,” ujarnya.

Baca Juga :  Perkuat Sinergi, Kapolres Kediri Kota Terima Silaturahmi Manager PLN UP3 Kediri

Pelaksanaan Sholat Ghoib ini juga sebagai wujud solidaritas dan penghormatan terakhir kepada rekan-rekan seprofesi yang telah mengabdikan diri untuk bangsa dan negara.

Kegiatan diakhiri dengan doa bersama, memohon agar almarhum mendapatkan husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberikan ketabahan. (**her )

Berita Terkait

Jelang Pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2026, Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Doa Bersama
Dibackup Tekab 308, Polsek Pulau Panggung Ungkap Kasus Pencurian Gelang Emas 30 Gram di Ulu Belu
Polsek Pulau Panggung Terima Laporan Remaja Hilang, Ini Ciri-cirinya
Satlantas Polres Kediri Kota Tindak Dua Bus Langgar Marka Lurus 
Kabupaten Bangkalan kembali menorehkan capaian positif di bidang pelayanan dasar.
Sopir Bus Harapan Jaya Jadi Tersangka Kecelakaan Beruntun di Simpang Muning Kediri Kota
Satlantas Polres Kediri Kota Tetapkan Sopir Bus Harapan Jaya Sebagai Tersangka Kecelakaan Beruntun di Muning
Satlantas Polres Kediri Kota dan Ditlantas Polda Jatim Gelar Pemetaan Blackspot dan Troublespot
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 15:49 WIB

Jelang Pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2026, Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Doa Bersama

Kamis, 29 Januari 2026 - 18:35 WIB

Dibackup Tekab 308, Polsek Pulau Panggung Ungkap Kasus Pencurian Gelang Emas 30 Gram di Ulu Belu

Kamis, 29 Januari 2026 - 18:31 WIB

Polsek Pulau Panggung Terima Laporan Remaja Hilang, Ini Ciri-cirinya

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:59 WIB

Satlantas Polres Kediri Kota Tindak Dua Bus Langgar Marka Lurus 

Kamis, 29 Januari 2026 - 09:59 WIB

Kabupaten Bangkalan kembali menorehkan capaian positif di bidang pelayanan dasar.

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Korem 051/Wijayakarta Kembali Unjuk Gigi Di Ajang Menembak Nasional

Sabtu, 31 Jan 2026 - 13:59 WIB