KRYD Polres Kediri Kota Gencarkan Patroli Cegah Aksi Premanisme Jelang Lebaran

- Jurnalis

Senin, 17 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com | Kediri Kota – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan dan menjelang Idul Fitri, Polres Kediri Kota menggelar patroli gabungan melalui kegiatan yang ditingkatkan (KRYD) untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban ( kamtibmas).

Kegiatan patroli ini dilaksanakan dengan berpola tempat pada malam hari hingga menjelang subuh di berbagai titik rawan di wilayah Hukum Polres Kediri Kota

Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. menjelaskan bahwa patroli terus ditingkatkan termasuk di lokasi-lokasi yang sering dijadikan tempat berkumpulnya anak muda untuk balap liar dan perang sarung serta aksi premanisme.

“Hal ini sebagai langkah pencegahan agar tidak terjadi gangguan keamanan yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat,” ujar AKBP Bramastyo Priaji Minggu (16/3).

Baca Juga :  Jaga Keselamatan Perjalanan KA, KAI Daop 4 Semarang Laksanakan Sosialisasi Keselamatan di Perlintasan Sebidang di Grobogan

Patroli ini dipimpin oleh Kabag Ops Polres Kediri Kota, Kompol Muhlason dan melibatkan berbagai satuan, di antaranya Satsamapta, Satlantas, Satpamobvit, Satintelkam, serta Satnarkoba.

Beberapa titik yang menjadi fokus patroli antara lain kawasan Gor Joyoboyo, Perbatasan Mojo- Tulungagung, Bundaran Sekartaji, Jl Raya Gringining dan Perbatansn Tarokan – Nganjuk

“Kegiatan ini akan terus kami lakukan secara rutin, khususnya selama bulan Ramadan dan jelang Idul Fitri untuk memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman,” tambahnya.

Masyarakat Kota Kediri menyambut baik langkah Polres Kediri Kota dalam menggelar patroli rutin selama bulan Ramadan.

Mereka berharap kegiatan ini terus dilakukan agar suasana tetap aman dan nyaman.

Salah satu warga, Agus 40 (thn) mengungkapkan bahwa aksi balap liar dan perang sarung sering kali meresahkan, terutama bagi pengguna jalan dan warga yang tinggal di sekitar lokasi rawan.

Baca Juga :  Dukung Program MBG, Polres Kediri Kota Resmikan SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari ke 2

“Kami sangat mendukung patroli ini karena sering kali aksi balap liar mengganggu pengguna jalan dan berpotensi membahayakan. Dengan adanya patroli, semoga bisa menekan kegiatan yang meresahkan ini,” ujar Agus

“Semoga patroli ini bisa terus berjalan selama Ramadan dan bahkan setelahnya. Kami ingin lingkungan tetap aman, bukan hanya saat puasa saja,” katanya.

Dengan dukungan penuh dari masyarakat, diharapkan upaya kepolisian dalam menjaga keamanan wilayah hukum Polres Kediri Kota bisa semakin optimal, sehingga bulan Ramadan dapat dilalui dengan suasana yang aman, tertib, dan kondusif.

 

Pewarta : Hernowo

Berita Terkait

Jelang Pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2026, Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Doa Bersama
Dibackup Tekab 308, Polsek Pulau Panggung Ungkap Kasus Pencurian Gelang Emas 30 Gram di Ulu Belu
Polsek Pulau Panggung Terima Laporan Remaja Hilang, Ini Ciri-cirinya
Satlantas Polres Kediri Kota Tindak Dua Bus Langgar Marka Lurus 
Kabupaten Bangkalan kembali menorehkan capaian positif di bidang pelayanan dasar.
Sopir Bus Harapan Jaya Jadi Tersangka Kecelakaan Beruntun di Simpang Muning Kediri Kota
Satlantas Polres Kediri Kota Tetapkan Sopir Bus Harapan Jaya Sebagai Tersangka Kecelakaan Beruntun di Muning
Satlantas Polres Kediri Kota dan Ditlantas Polda Jatim Gelar Pemetaan Blackspot dan Troublespot
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 15:49 WIB

Jelang Pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2026, Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Doa Bersama

Kamis, 29 Januari 2026 - 18:35 WIB

Dibackup Tekab 308, Polsek Pulau Panggung Ungkap Kasus Pencurian Gelang Emas 30 Gram di Ulu Belu

Kamis, 29 Januari 2026 - 18:31 WIB

Polsek Pulau Panggung Terima Laporan Remaja Hilang, Ini Ciri-cirinya

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:59 WIB

Satlantas Polres Kediri Kota Tindak Dua Bus Langgar Marka Lurus 

Kamis, 29 Januari 2026 - 09:59 WIB

Kabupaten Bangkalan kembali menorehkan capaian positif di bidang pelayanan dasar.

Berita Terbaru