Polres Nganjuk dan Bhayangkari Tanam Pohon Alpukat, Panen Sayur dan Ikan untuk Warga

- Jurnalis

Selasa, 25 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews com | Nganjuk – Polres Nganjuk bersama Bhayangkari Cabang Nganjuk melaksanakan kegiatan penanaman puluhan pohon alpukat di pekarangan sela Satpas Polres Nganjuk, Senin (24/2/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) yang bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan yang tersedia secara optimal.

Selain menanam pohon alpukat, Kapolres Nganjuk bersama pengurus Bhayangkari juga melakukan panen berbagai jenis sayuran dan ikan konsumsi yang sebelumnya telah dibudidayakan menggunakan sistem hidroponik dan kolam terpal.

Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat.

Baca Juga :  Gerak Cepat Polres Kediri Kota Tindak Lanjuti Aduan Warga : Aksi Balap Liar Berhasil Ditindak

“Kami bersama Bhayangkari Cabang Nganjuk berupaya memanfaatkan lahan yang ada secara produktif. Penanaman pohon alpukat ini menjadi investasi jangka panjang dalam mendukung ketahanan pangan, sementara panen sayur dan ikan yang kami lakukan hari ini adalah hasil nyata dari upaya membudidayakan bahan pangan secara mandiri,” ujarnya.

Ketua Bhayangkari Cabang Nganjuk, Ny. Enda Siswantoro, menambahkan bahwa Bhayangkari turut aktif dalam mendukung program Pekarangan Pangan Lestari ini.

“Kami membudidayakan berbagai jenis sayuran seperti selada air, terong, tomat, cabai, sawi, bayam, dan kangkung dengan sistem hidroponik, serta membesarkan ikan konsumsi di kolam terpal. Selain bermanfaat bagi keluarga, hasil panen ini juga kami bagikan kepada warga sekitar agar dapat menambah asupan gizi mereka,” tuturnya.

Baca Juga :  Kapolres Kediri Kota Dukung Penguatan UMKM Bhayangkari, Dorong Pengurusan Izin Merek Produk

Kegiatan ini tidak hanya mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan, tetapi juga mendorong masyarakat untuk lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan gizi keluarga.

Hasil panen yang dibagikan diharapkan dapat membantu meningkatkan kualitas hidup warga sekitar, sekaligus mempererat hubungan antara Polres Nganjuk dan masyarakat.

 

Pewarta : Hernowo

Berita Terkait

Jelang Pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2026, Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Doa Bersama
Dibackup Tekab 308, Polsek Pulau Panggung Ungkap Kasus Pencurian Gelang Emas 30 Gram di Ulu Belu
Polsek Pulau Panggung Terima Laporan Remaja Hilang, Ini Ciri-cirinya
Satlantas Polres Kediri Kota Tindak Dua Bus Langgar Marka Lurus 
Kabupaten Bangkalan kembali menorehkan capaian positif di bidang pelayanan dasar.
Sopir Bus Harapan Jaya Jadi Tersangka Kecelakaan Beruntun di Simpang Muning Kediri Kota
Satlantas Polres Kediri Kota Tetapkan Sopir Bus Harapan Jaya Sebagai Tersangka Kecelakaan Beruntun di Muning
Satlantas Polres Kediri Kota dan Ditlantas Polda Jatim Gelar Pemetaan Blackspot dan Troublespot
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 15:49 WIB

Jelang Pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2026, Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Doa Bersama

Kamis, 29 Januari 2026 - 18:35 WIB

Dibackup Tekab 308, Polsek Pulau Panggung Ungkap Kasus Pencurian Gelang Emas 30 Gram di Ulu Belu

Kamis, 29 Januari 2026 - 18:31 WIB

Polsek Pulau Panggung Terima Laporan Remaja Hilang, Ini Ciri-cirinya

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:59 WIB

Satlantas Polres Kediri Kota Tindak Dua Bus Langgar Marka Lurus 

Kamis, 29 Januari 2026 - 09:59 WIB

Kabupaten Bangkalan kembali menorehkan capaian positif di bidang pelayanan dasar.

Berita Terbaru