Manado –Menjelang pelaksanaan Hari Pengayoman ke 79 yang jatuh pada tanggal 19 Agustus 2024 berselang 2 hari setelah pelaksanaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-79 menjadi hari berharga bagi Kementerian yang logo pohon beringin ” Kementerian Hukum dan HAM RI”
Pada upacara Hari Pengayoman ke-79 jajaran kanwil Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara berbagi persiapan di menjelang hari H Pelaksanaan yang rencana akan di Laksanakan pada kantor Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas 1 Manado yang berlokasi di Kelurahan Pandu Kec Bunakan Kota Manado yang berjarak sekitar 10 km dari pusat kota Manado.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara Ronald Lumbuun melalui Kepala Divisi Pemasyarakatan didampingi Kepala Bidang menyambangi lokasi pelaksanaan upacara, pada kunjungannya, memimpin langsung formasi barisan peserta upacara guna mengetahui kepastian atau isi daya tampung lapangan dengan membandingkan jumlah peserta yang rencananya akan hadir.
Pada kunjungan kali ini, dirinyapun berkesempatan meninjau tempat pelaksanaan syukuran sebagai rangkaian dari Hari Pengayoman ke-79, menurutnya bahwa pelaksanaan Hari Pengayoman tahun ini menjadi sangat spesial kami korps Kemenkumham karena kali pertama pada tahun ini penyebutan Hari Pengayoman dicanangkan di mana sebelumnya menggunakan nama Hari Dharma Karya Dhika ( HDKD ) an. Bapak Kepala Kantor Wilayah kami berharap segala persiapan dapat berjalan dengan lancar sehingga pada hari pelaksanaan tidak ada kendala demikian pula upacara 17 Agustus 2024 yang akan diselenggarakan di Lapas atau Rutan sekaligus penyerahan Remisi bagi Warga Binaan dan Anak Binaan, ungkap Aris Munandar