Sambut Hari Bhayangkara Ke- 78, Polda Metro Jaya Gelar Olahraga Bersama Forkopimda

- Jurnalis

Rabu, 19 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto, S.I.K. pimpin Upacara Pembukaan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024 dan olahraga bersama Forkopimda di Stadion Presisi Polda Metro Jaya. Rabu (19/6/2024) pagi.

Turut hadir dalam acara ini Pangdam Jaya, Pangkoopsud I, yang mewakili PJ. Gubernur DKI Jakarta, Wakapolda Metro Jaya, Pejabat Utama Polda Metro Jaya dan para Kapolres Jajaran Polda Metro Jaya.

Irjen Pol. Karyoto mengatakan Hari Bhayangkara adalah momen yang sangat bersejarah dan penuh makna bagi Polri yang memasuki usia ke-78 yang merupakan sebuah perjalanan panjang yang penuh dengan dedikasi dan pengabdian dari seluruh jajaran Polri dalam melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan wujud komitmen kita untuk terus meningkatkan sinergi dan kerjasama, tidak hanya di internal Polri, tetapi juga dengan seluruh elemen masyarakat dan pemangku kepentingan lainnya. Pada kesempatan ini kita juga akan melaksanakan olahraga bersama Forkopimda DKI Jakarta. Kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang silaturahmi dan kebersamaan tetapi juga sebagai upaya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran kita semua, sebab dengan tubuh yang sehat kita akan mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab kita dengan lebih baik.” Ucapnya.

Baca Juga :  Pastikan Kamtibmas Selama Ramadhan, Polisi Lakukan Pengamanan Di Depan PT. Panasonic

Pelaksanaan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 Polda Metro Jaya akan melangsungkan berbagai macam kegiatan perlombaan dan pelayanan diantaranya ada lebih dari 20 kegiatan perlombaan dan pelayanan baik bersifat internal maupun eksternal, yaitu : Mini Soccer, Olah TKP, Dalmas dan Patroli, Bulutangkis, Tenis Meja, Menembak dan Ketangkasan Bermotor.

“Selain kegiatan tersebut kita juga mengadakan kegiatan lainnya seperti Bakti Sosial dan Bantuan Sosial berupa Bakti Kesehatan, Kebersihan Mako, Rutan dan Barang Bukti. Anjangsana, Bhayangkara Sejati Award, Lomba 3 Pilar, lomba foto Bhayangkara dan Iklan Masyarakat, Stand Up Comedy, Bhabhinkamtibmas Teladan dan Dai Cilik serta masih banyak lagi yang lainnya. Semua pelaksanaan tersebut adalah sebagai wujud persiapan kami dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.” Ujarnya.

Baca Juga :  Evaluasi Pengelolaan Mudik, Kakorlantas Amanatkan Tata Kelola Transportasi Publik Diperbaiki

Lebih lanjut, Karyoto berpesan agar seluruh rangkaian perlombaan nanti tidak mengganggu pelayanan dan tidak mengganggu tugas pokok kita masing-masing, juara adalah urusan nomor sekian namun yang paling utama adalah menjalin silaturahmi dan hubungan yang baik antar Satker di Polda Metro Jaya.

“Mari kita manfaatkan keseluruhan rangkaian kegiatan ini sebagai kesempatan untuk memberikan dampak positif yang maksimal bagi masyarakat dan dengan rangkaian kegiatan hari Bhayangkara ini semakin mempererat hubungan dan kerjasama antara Polri dengan seluruh komponen masyarakat. Mari kita jadikan momentum ini sebagai sarana untuk introspeksi dan evaluasi agar kedepan semakin Prediksi, Responsibilitas dan Transparansi berkeadilan,” Tutupnya.

M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Polres Maros Gelar Anev Kamtibmas dan Operasi: Evaluasi Kinerja, Mantapkan Pengamanan Wilayah
Polri Berkolaborasi Strategis Dengan University of Glasgow, Tingkatkan Kompetensi Global Personel
Medan Berat Tak Surutkan Langkah Tim Operasi AB Moskona 2025 Dalam Misi Kemanusiaan
Konsolidasi Kegiatan, Danramil Pasar Rebo Ciracas Ambil Jamdan
Polisi Bantu Pasangan Suami Istri Yang Alami Pecah Ban Di Jalan RE Martadinata
Kapolri Hadiri Silaturahmi Ormas Halal Bihalal MUI, Komitmen Perkuat Ukhuwah Bangsa
Helikopter Polri Dikerahkan Dalam Misi Kemanusiaan Pencarian Iptu Tomi Samuel Marbun Di Operasi AB Moskona 2025
Pencarian Iptu Tomi Tetap Dilakukan Meski Diterpa Hujan Deras Di Sungai Rawara
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 12:46 WIB

Polres Maros Gelar Anev Kamtibmas dan Operasi: Evaluasi Kinerja, Mantapkan Pengamanan Wilayah

Jumat, 25 April 2025 - 12:14 WIB

Polri Berkolaborasi Strategis Dengan University of Glasgow, Tingkatkan Kompetensi Global Personel

Jumat, 25 April 2025 - 11:45 WIB

Medan Berat Tak Surutkan Langkah Tim Operasi AB Moskona 2025 Dalam Misi Kemanusiaan

Jumat, 25 April 2025 - 06:32 WIB

Konsolidasi Kegiatan, Danramil Pasar Rebo Ciracas Ambil Jamdan

Jumat, 25 April 2025 - 06:26 WIB

Polisi Bantu Pasangan Suami Istri Yang Alami Pecah Ban Di Jalan RE Martadinata

Berita Terbaru