Jumat Curhat, Wakasat Binmas Himbau Warga Jaga Kerukunan Guna Ciptakan Pemilu 2024 Yang Aman Dan Damai

- Jurnalis

Sabtu, 9 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Polres Metro Jakarta Timur kembali melaksanakan kegiatan Jumat Curhat untuk menampung curhatan masyarakat yang digelar di RW 03 Penggilingan Cakung Jakarta Timur, Sabtu (09/12/2023).

Kapolres Metro Jakarta Timur yang diwakili oleh Wakasat Binmas AKP Heru Sugiarto menggelar kegiatan “Jumat Curhat”.

‘Jumat Curhat’ sendiri merupakan program prioritas Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dilaksanakan dari tingkat Polda, Polres, hingga Polsek dan juga merupakan program lanjutan Quick Wins Presisi.

Wakasat Binmas menjelaskan, bahwa kegiatan Jumat Curhat ini dilaksanakan untuk mendengar secara langsung curhatan dari masyarakat mengenai saran, kritikan, masukan serta aduan dari masyarakat terkait dengan pelayanan Kepolisian khususnya Polres Metro Jakarta Timur.

Baca Juga :  Kapolres Metro Jakarta Pusat Dampingi Wakil Gubernur Terpilih Rano Karno Kunjungi Penampungan Korban Kebakaran

Dalam kesempatan itu, AKP Heru menyampaikan bahwa giat Jumat Curhat bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang lebih erat antara Polisi dengan warga.

“Melalui kegiatan ini, Polri menampung keluhan dan saran ataupun masukan dari masyarakat yang berada di wilayah hukum Polres Jakarta Timur “terang AKP Heru.

Selain itu, Wakasat Binmas juga menyampaikan himbauan Harkamtibmas menjelang Pemilu Serentak 2024 kepada warga yang hadir.

“Mari kita bersama sama menjaga dan memelihara Kamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah Jakarta Timur ini khususnya Wilayah Cakung dalam tujuan kita bersama untuk menciptakan Pemilu Serentak 2024 yang aman dan kondusif sehingga tercipta Pemilu Aman Damai Untuk Indonesia Maju,” pungkasnya.

Baca Juga :  Polres Metro Jakarta Timur Terima Kunjungan Delegasi Kepolisian Jepang JOCD

Pada kesempatan itu, warga yang hadir juga menyampaikan uneg uneg kepada Polres Metro Jakarta Timur yang berlangsung dalam suasana akrab.

Menanggapi keluhan warga, Wakasat Binmas menjawab satu per satu pertanyaan dan keluhan warga.

Dalam giat Jumat curhat ini turus hadir Kanit Binmas Polsek Cakung, Bhabinkamtibmas, dan Binmas Polres Metro Jaktim serta unsur pemerintahan lainnya diantaranya Bhabinsa, Kasipem Kel. Penggilingan Ketua RW, LMK, FKDM, Tokoh masyarakat dan warga RW 03 Penggilingan Cakung.

M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Kapolsek Kelapa Gading Hadiri Peresmian Pondok Pesantren Maarif Sadiyah Di Pegangsaan Dua
Elnusa Petrofin Laksanakan Kegiatan Tahunan di Makassar, Iptu Kamaluddin Bertindak Sebagai Pemateri Safety Driving
Polsek Pademangan Gelar Apel Pengamanan Konser The Corrs Di Ancol
Polsek Ciracas Tinjau Dan Bina Kelompok Tani Ketahanan Pangan
Polsek Matraman Cek Ketersediaan Gas LPG 3 Kg
Polsek Pulogadung Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan
Satgas Ops Damai Cartenz 2025 Ibadah Bersama Jemaat GKI Pniel Yalimo, Doakan Kedamaian Di Tanah Papua
Bersama Warga Dan Petugas Kebersihan, Koramil Matraman Bersihkan Kali Utan Kayu Selatan
Berita ini 41 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 04:32 WIB

Kapolsek Kelapa Gading Hadiri Peresmian Pondok Pesantren Maarif Sadiyah Di Pegangsaan Dua

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:00 WIB

Elnusa Petrofin Laksanakan Kegiatan Tahunan di Makassar, Iptu Kamaluddin Bertindak Sebagai Pemateri Safety Driving

Minggu, 9 Februari 2025 - 19:34 WIB

Polsek Pademangan Gelar Apel Pengamanan Konser The Corrs Di Ancol

Minggu, 9 Februari 2025 - 15:34 WIB

Polsek Ciracas Tinjau Dan Bina Kelompok Tani Ketahanan Pangan

Minggu, 9 Februari 2025 - 15:29 WIB

Polsek Matraman Cek Ketersediaan Gas LPG 3 Kg

Berita Terbaru