Klinik Pratama Polres Metro Jakarta Barat Raih Sertifikat Akreditasi Paripurna Kesehatan 2023-2028

- Jurnalis

Selasa, 5 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat – Klinik Pratama yang berada di lingkungan Polres Metro Jakarta Barat meraih prestasi gemilang dengan berhasil meraih sertifikat akreditasi paripurna dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Sertifikat ini diterbitkan oleh Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI, Dr. Azhar Jaya, SH., SKM., MARS, dan ditandatangani oleh Ketua Lembaga Penyelenggara Akreditasi Pelayanan Kesehatan Paripurna, Dr. Dian Ernawati, Mkes.

Pengakuan ini menegaskan bahwa fasilitas pelayanan kesehatan Klinik Pratama Polres Metro Jakarta Barat telah memenuhi standar akreditasi yang ditetapkan.

Dengan mendapatkan predikat Lulus Paripurna, klinik ini kini diakui sebagai penyedia layanan kesehatan yang memenuhi kualitas dan standar.

Baca Juga :  Kombes Pol Tri Suhartanto Ajak Siswa Binus School Semarang Tangkal Kenakalan Remaja Lewat Kebudayaan

Kasi Dokkes Polres Metro Jakarta Barat dr Meika Yusuf mengatakan, Proses akreditasi ini telah melibatkan evaluasi menyeluruh terhadap aspek-aspek kritis dalam pelayanan kesehatan, termasuk fasilitas, tenaga medis, dan prosedur-prosedur yang diimplementasikan.

“Hasil positif ini mencerminkan komitmen Klinik Pratama Polres Metro Jakarta Barat dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada anggota dan masyarakat sekitar,” ujar dr Meika Yusuf saat dikonfirmasi, Senin (4/12/2023).

Sertifikat akreditasi ini berlaku mulai 7 November 2023 hingga 7 November 2028, memberikan jaminan bahwa Klinik Pratama Polres Metro Jakarta Barat akan terus menjaga standar kualitas dalam memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat.

Baca Juga :  Bubarkan Dua Lokasi Tawuran, Polsek Cipayung Sita Berbagai Jenis Sajam

Prestasi ini bukan hanya sebatas penghargaan, tetapi juga menjadi bukti nyata bahwa klinik tersebut telah berhasil memenuhi standar keamanan, kesehatan, dan pelayanan dalam dunia medis.

Sebelumnya diberitakan, Klinik Pratama Polres Metro Jakarta Barat yang berada di lingkungan Polres Metro Jakarta Barat menerima kunjungan dari tim surveyor LPA PKP (Lembaga Penyelenggara Akreditasi – Pelayanan Kesehatan Paripurna) sebagai bagian dari proses akreditasi, Senin, (6/11/2023).

Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam memastikan standar kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan oleh klinik ini.

M.Irsyad Salim

( *Humas Polres Metro Jakarta Barat* )

Berita Terkait

Kapolsek Kelapa Gading Hadiri Peresmian Pondok Pesantren Maarif Sadiyah Di Pegangsaan Dua
Elnusa Petrofin Laksanakan Kegiatan Tahunan di Makassar, Iptu Kamaluddin Bertindak Sebagai Pemateri Safety Driving
Polsek Pademangan Gelar Apel Pengamanan Konser The Corrs Di Ancol
Polsek Ciracas Tinjau Dan Bina Kelompok Tani Ketahanan Pangan
Polsek Matraman Cek Ketersediaan Gas LPG 3 Kg
Polsek Pulogadung Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan
Satgas Ops Damai Cartenz 2025 Ibadah Bersama Jemaat GKI Pniel Yalimo, Doakan Kedamaian Di Tanah Papua
Bersama Warga Dan Petugas Kebersihan, Koramil Matraman Bersihkan Kali Utan Kayu Selatan
Berita ini 47 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 04:32 WIB

Kapolsek Kelapa Gading Hadiri Peresmian Pondok Pesantren Maarif Sadiyah Di Pegangsaan Dua

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:00 WIB

Elnusa Petrofin Laksanakan Kegiatan Tahunan di Makassar, Iptu Kamaluddin Bertindak Sebagai Pemateri Safety Driving

Minggu, 9 Februari 2025 - 19:34 WIB

Polsek Pademangan Gelar Apel Pengamanan Konser The Corrs Di Ancol

Minggu, 9 Februari 2025 - 15:34 WIB

Polsek Ciracas Tinjau Dan Bina Kelompok Tani Ketahanan Pangan

Minggu, 9 Februari 2025 - 15:29 WIB

Polsek Matraman Cek Ketersediaan Gas LPG 3 Kg

Berita Terbaru