Patroli Gabungan Skala Besar Polres Kediri Kota, Antisipasi Konflik Sosial dan Tindak Pidana

- Jurnalis

Kamis, 16 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com | Kediri Kota –  Polres Kediri Kota gelar Patroli skala besar melibatkan berbagai instansi terkait dari TNI, Sat Pol PP, Dishub guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya preventif dalam rangka menjaga situasi keamanan di malam hari selama pentahapan Pemilu 2024, Rabu (15/11/2023).

Patroli yang dipimpin Kabag Ops Polres Kediri Kota Kompol Abraham Sissik, S.Sos., S.H., M.H. dari mako Polres Kediri Kota tersebut melibatkan personel Polres Kediri Kota dari berbagai satuan, seperti Satuan Samapta, Satuan Reserse Kriminal, dan Satuan Lalu Lintas. Tidak hanya itu, instansi samping seperti TNI, Satpol PP dan Dinas Perhubungan juga turut serta dalam patroli ini.

Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si. melalui Kabag Ops mengatakan bahwa patroli skala besar ini merupakan bagian dari pencegahan tindak kriminal di wilayah hukum Polres Kediri Kota.

Baca Juga :  Bersama Mahasiswa UIJ, Polsek Matraman Bagikan Takjil Di Bulan Ramadhan

Sekaligus mengamankan obyek vital serta tempat tempat strategis seperti Kantor KPU Kota Kediri, Kantor Bawaslu Kota Kediri, dan Gudang Logistik KPU Kota Kediri

“Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dengan melibatkan berbagai instansi, kami berharap dapat meningkatkan efektivitas patroli dan respons terhadap potensi ancaman keamanan,” ujar Kabag Ops.

Kompol Abraham Sissik menambahkan patroli serupa juga dilaksanakan oleh polsek jajaran yang tergabung, juga melibatkan unsur Forkopimcam di masing – masing kecamatan.

Sinergitas antara Polri, TNI, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan dalam patroli skala besar ini adalah bukti nyata komitmen bersama untuk menciptakan kondisi aman dan kondusif selama pelaksanaan Pemilu 2024.

Baca Juga :  Kapolres Sosialisasi Hotline 110 Dan Tagline Mudik Aman, Keluarga Nyaman Dalam Tarawih Keliling Di Masjid Ad Dawah Kelapa Gading

“Kami telah melakukan koordinasi yang intensif dengan semua pihak terkait, guna memastikan keberhasilan patroli skala besar ini. Kolaborasi lintas sektoral sangat diperlukan untuk menanggulangi berbagai potensi gangguan yang dapat muncul selama proses Pemilu,” ungkap Kompol Abraham

Selain menjaga objek-objek vital seperti Kantor KPU dan Kantor Bawaslu Kota Kediri, patroli ini juga akan fokus pada potensi gangguan kamtibmas di sejumlah titik strategis, jelas Kabag Ops

Upaya ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang kondusif bagi proses demokrasi, mengurangi potensi konflik sosial, dan memberikan rasa aman kepada seluruh warga masyarakat. pungkasnya.(**her )

Berita Terkait

Dari Brebes ke Semarang Lebih Nyaman, Pemudik Motor Antusias Ikuti Program Valet Ride
Tinjau Jalur Pelabuhan Merak, Kakorlantas Dan Menhub Optimis Lancar
Kapolres Metro Tangerang Kota Imbau Dan Sapa Sejumlah Pemudik Di Terminal Poris Plawad
Ditlantas Polda Metro Jaya Gandeng Aliansi Mahasiswa Bagikan Takjil Di Cengkareng
Kapolres Metro Jakarta Utara Tinjau Pos PAM Ketupat 2025 Di Islamic Center
Kapolres Tarawih Keliling Sambil Berikan Sosialisasi Hotline 110 Di Masjid Al Ikhlas
Pesan Polisi : Pastikan Kendaraan Dan Keamanan Rumah Sebelum Mudik
Bhabinkamtibmas Pekayon Ajak Warga Jaga Keamanan Lewat Ngopi Kamtibmas
Berita ini 60 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 17:41 WIB

Dari Brebes ke Semarang Lebih Nyaman, Pemudik Motor Antusias Ikuti Program Valet Ride

Senin, 24 Maret 2025 - 12:30 WIB

Tinjau Jalur Pelabuhan Merak, Kakorlantas Dan Menhub Optimis Lancar

Senin, 24 Maret 2025 - 11:54 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota Imbau Dan Sapa Sejumlah Pemudik Di Terminal Poris Plawad

Senin, 24 Maret 2025 - 11:31 WIB

Ditlantas Polda Metro Jaya Gandeng Aliansi Mahasiswa Bagikan Takjil Di Cengkareng

Senin, 24 Maret 2025 - 10:42 WIB

Kapolres Metro Jakarta Utara Tinjau Pos PAM Ketupat 2025 Di Islamic Center

Berita Terbaru