Deklarasi Bersama Dalam Rangka Pemilu Damai Kecamatan Mampang Prapatan

- Jurnalis

Rabu, 15 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Kapolsek Mampang Kompol David Y. Kanitero, S.I.K., M.Si.* bersama 3 pilar Kecamatan Mampang Prapatan yaitu Camat Mampang Prapatan Ujang Harmawan dan Danramil 02 Mampang Prapatan Mayor Inf. Dasuki menyelenggarakan kegiatan Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 di Kantor Kecamatan Mampang Prapatan yang dihadiri oleh Para Pimpinan Ranting Partai Politik, Organisasi Kemasyarakatan, tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah Kecamatan Mampang Prapatan pada pukul 09.00 WIB, Rabu (15/11/2023).

Kegiatan ini diselenggarakan selaras dengan program dari Kapolda Metro Jaya Irjen Pol  Karyoto, S.I.K.* sebagai upaya _cooling system_ untuk menjaga situasi tetap aman, damai dan sejuk dalam memasuki rangkaian tahapan Pemilu Tahun 2024 di daerah hukum Polda Metro Jaya.

Baca Juga :  Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan Di Pondok Gede Permai Untuk Bantu Warga Terdampak Banjir

Kegiatan deklarasi dimulai dengan sosialisasi dari PPK Kecamatan Mampang Prapatan Bapak Zulfahmi mengenai perkembangan terkini proses tahapan Pemilu yang berlangsung dan mengajak masyarakat untuk tidak golput dalam memberikan pilihannya. Selanjutnya dari Panwas Kecamatan Ibu Sriati memberikan pemahaman-pemahaman terkait dengan peraturan yang berlaku sesuai dengan UU No. 7 Tahun 2023 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang No. 1 Tahun 2022 tentang Perubahan atas Undang-Undang No. 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum Menjadi Undang-Undang.

Selanjutnya, Kapolsek Mampang menghimbau kepada Para Undangan yang hadir agar bersama-sama menjaga kedamaian di tengah-tengah kehangatan situasi politik. Apabila terdapat pemberitaan yang belum pasti kebenarannya, tidak perlu membagikan kepada orang lain melalui media sosial yang ada.

Baca Juga :  Dugaan Terjadi nya Pelanggaran HAM Di Desa Beringin Kecamatan Bunut Hulu Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat

Danramil 02 Mampang Prapatan menyampaikan bahwa 3 pilar Kecamatan Mampang Prapatan netral dalam Pemilu 2024 ini dan akan berkomitmen untuk bersama-sama menjaga keamanan masyarakat sehingga situasi tetap sejuk dan damai.

Camat Mampang Prapatan menutup kegiatan ini dengan membacakan Ikrar Kesepakatan Bersama dalam rangka Pemilu Damai 2024 Kecamatan Mampang Prapatan yang ditirukan secara serentak oleh Para Peserta Deklarasi yang kemudian dilanjutkan bersama-sama menandatangani Kesepakatan Bersama sebagai komitmen untuk mengawal Pemilu Damai Tahun 2024 di wilayah Kecamatan Mampang Prapatan.

M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Kapolri Apresiasi Program Valet and Ride, Saat Cek Kesiapan Mudik Di Brebes.
Koordinasi Persiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 2025, Kapolres Pimpin Rakor Lintas Sektoral
Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Bahas Pengamanan Idul Fitri 1446 H Di Jakarta Timur
Panen Raya Se-DKI Jakarta, Upaya Penuhi Ketersediaan Pangan Jelang Idul Fitri
Antisipasi Tawuran Warga, Koramil 02/Matraman Giat Patroli Malam
Tinjau Pos Ramadhan Terpadu 2025 Di Pademangan, Kapolres Tekankan Pentingnya Kamtibmas
Kapolres Metro Jakarta Utara Laksanakan Tarawih Keliling Di Masjid Al Hidayah
Pererat Silaturahmi, Kapolri Buka Puasa Bersama Tokoh Ulama Dan Elemen Masyarakat Banten
Berita ini 123 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 18:26 WIB

Kapolri Apresiasi Program Valet and Ride, Saat Cek Kesiapan Mudik Di Brebes.

Rabu, 19 Maret 2025 - 15:53 WIB

Koordinasi Persiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 2025, Kapolres Pimpin Rakor Lintas Sektoral

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:32 WIB

Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Bahas Pengamanan Idul Fitri 1446 H Di Jakarta Timur

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:11 WIB

Panen Raya Se-DKI Jakarta, Upaya Penuhi Ketersediaan Pangan Jelang Idul Fitri

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:40 WIB

Antisipasi Tawuran Warga, Koramil 02/Matraman Giat Patroli Malam

Berita Terbaru