Peringati HUT Ke-78 Korps Brimob Polri, Personel Korbrimob Doakan Arwah Para Pahlawan

- Jurnalis

Sabtu, 11 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Korps Brimob Polri personel Korbrimob melaksanakan ziarah makam dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata. Jakarta Selatan, pada Kamis ( 9 November 2023) pagi.

Dalam kesempatan tersebut Karorenminops Korbrimob Polri Brigjen Pol. Drs. Rudy Harianto, M.Si., bertindak sebagai Inspektur Upacara ziarah makam dan tabur bunga.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danpas Gegana BJP. Reza Arif Dewanto, S.I.K., Danpas Pelopor BJP. Drs. Waris Agono, M.Si., Danpas Brimob II Korbrimob BJP. Arif Budiman, S.I.K., para pejabat utama, para Danmen/Dansat jajaran Korbrimob, dan Ketua Bhayangkari PG 06 Korbrimob Polri beserta pengurus.

Baca Juga :  Kapolres Metro Jakarta Selatan Berikan Penghargaan Kepada Bhabinkamtibmas Teladan

“Kegiatan kali ini merupakan bagian dari penghormatan terhadap para pahlawan nasional yang telah berjasa, pada saat memperjuangkan kemerdekaan dan juga banyak senior-senior yang tentunya dimakamkan di taman makam pahlawan,” Kata Brigjen Pol Rudy.

“Ini merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh personel Korbrimob dalam memperingati HUT ke-78 Korps Brimob Polri, tentunya kita berharap perayaan HUT tahun ini berjalan lancar tanpa kendala apapun,” tambahnya.

Dalam rangkaian upacara, dilakukan mengheningkan cipta dan memanjatkan doa, kemudian Brigjen Pol Rudy selaku Inspektur Upacara meletakkan karangan bunga di monumen dilanjutkan dengan tabur bunga ke makam.

Baca Juga :  Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada, Satgas Preventif Operasi Mantap Praja Kapuas Polres Sintang Laksanakan Patroli

Karorenminops beserta rombongan mendoakan dan menaburkan bunga di makam almarhum Jenderal Polisi (Purn.) Anton Soedjarwo mantan Kapolri sekaligus mantan Dankorbrimob ke-7 dan ke Makam almarhum Komjen Pol. (Purn.) Dr. H. Moehammad Jasin mantan Dankobrimob ke-2 yang juga dikenal sebagai “Bapak Brimob Polri”.

Diketahui bahwa ziarah makam dan tabur bunga tersebut dilaksanakan di 2 (dua) tempat yakni Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata dan Taman Makam Kehormatan Polri Cikeas, Bogor.

Yulianti

Berita Terkait

Bhabinkamtibmas Cooling System Bagikan Beras Ke Warganya
Dirgahayu TNI Ke- 79, Polsek Duren Sawit Beri Ucapan Dan Surprise Ke Koramil
Ngopi Kamtibmas, Sinergi Polsek Pulogadung Dengan Komunitas Ojek Online Untuk Keamanan Bersama Jelang Pilkada 2024
Ngopi Kamtibmas, Merajut Kebersamaan Untuk Lingkungan Aman Di Kelurahan Susukan
Binmas Polsek Pulogadung Hadiri Pemilihan Anggota LMK RW 06 Kelurahan Pisangan Timur Jelang Pilkada 2024
Sinergi Erat TNI-Polri : Polsek Matraman Rayakan HUT TNI Ke- 79 Di Koramil 02/Matraman
Polda Metro Jaya Kerahkan 1.634 Personel Untuk Amankan Debat Perdana Pilgub DKI
Deklarasi Pilkada Damai 2024 Di Kalideres: Sinergi Polsek, Tiga Pilar Dan Elemen Masyarakat Jaga Kondusifitas Pemilu
Berita ini 130 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:45 WIB

Bhabinkamtibmas Cooling System Bagikan Beras Ke Warganya

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:41 WIB

Dirgahayu TNI Ke- 79, Polsek Duren Sawit Beri Ucapan Dan Surprise Ke Koramil

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:36 WIB

Ngopi Kamtibmas, Sinergi Polsek Pulogadung Dengan Komunitas Ojek Online Untuk Keamanan Bersama Jelang Pilkada 2024

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:30 WIB

Ngopi Kamtibmas, Merajut Kebersamaan Untuk Lingkungan Aman Di Kelurahan Susukan

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:17 WIB

Sinergi Erat TNI-Polri : Polsek Matraman Rayakan HUT TNI Ke- 79 Di Koramil 02/Matraman

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Bhabinkamtibmas Cooling System Bagikan Beras Ke Warganya

Minggu, 6 Okt 2024 - 13:45 WIB